10 Wisata Yang Paling Keren Dekat Stasiun Bogor
Julll channel
1. Museum dan Monumen PETA
Bagi Anda yang menyukai wisata bersejarah, maka mengunjungi museum adalah salah satu tempat yang bisa Anda pilih untuk menghabiskan waktu di kota Bogor. Sebab, di daerah dekat stasiun terdapat salah satu museum dan juga monumen PETA yang bisa Anda pilih sebagai tempat untuk berlibur.
Museum satu ini juga sangat layak untuk Anda kunjungi, baik sendiri maupun beramai ramai dengan kerabat. Sebab, saat berada disini Anda akan menjadi tahu banyak tentang sejarah dari tentara PETA. Seperti yang Anda tahu, PETA merupakan tentara yang memiliki jasa besar bagi negara Indonesia.
Selain mempelajari sejarah, maka Anda juga bisa untuk berfoto dan menikmati udara yang segar saat berada disini. Pasalnya, berada di museum dan monumen ini Anda akan disuguhkan dengan suasana yang nyaman sekaligus sejuk. Sehingga, akan sangat cocok bagi Anda yang ingin bersantai di bawah rimbunnya pohon.
Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No.35, RT.01/RW.05, Pabaton, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
2. Museum Tanah dan Pertanian
Belum puas menjelajah museum dan monumen PETA, maka Anda juga bisa melanjutkan perjalanan ke wisata selanjutnya yang masih berada di sekitar Stasiun Bogor. Museum selanjutnya yang bisa untuk Anda kunjungi adalah Museum Tanah dan Pertanian. Seperti apa isi dari museum ini?
Untuk Anda yang menyukai wisata edukasi, tentu saja Museum Tanah dan Pertanian menjadi salah satu tempat yang wajib untuk Anda kunjungi. Hal tersebut dikarenakan terdapat berbagai macam hal yang bisa untuk Anda pelajari ketika berada di museum yang berada di dekat stasiun ini.
Anda akan mendapatkan pengetahuan tentang asal muasal dari tanah, beragam jenis bebatuan dan juga jenis tanaman lainnya juga tersedia di tempat wisata satu ini. Tak mengherankan jika museum ini memiliki banyak peminat dan juga pengunjung. Sebab, ketika berada di museum ini, Anda akan menjadi tahu tentang sejarah dan peradaban dari pertanian di Indonesia.
Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.98, RT.01/RW.01, Gudang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
3. Taman Kencana
Sebelum balik ke Jakarta, Anda bisa beristirahat sejenak di Taman Kencana. Lokasi satu ini sangat pas bagi Anda untuk bersantai dan duduk sejenak menikmati hembusan angin yang ada di kota Bogor. Dengan suasana yang nyaman dan juga asri, maka tak mengherankan jika taman satu ini menjadi lokasi yang pas bagi Anda untuk bersantai bersama teman maupun sendiri.
Ketika Anda berkunjung ke kota Bogor di pagi hari, maka Anda bisa melakukan aktivitas jogging dengan mengelilingi taman yang memang terdapat area jogging track ini. Nah, ketika sore hari maka Anda akan disuguhkan dengan banyaknya jajanan yang dijual oleh pedagang. Anda juga bisa bersantai sejenak di sini sambil menunggu malam tiba.
Lokasi: Taman kencana, RT.03/RW.03, Babakan, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
4. Kebun Raya Bogor
Ingin melihat rusa lebih dekat namun tak tertarik mengunjungi kebun binatang? Maka ketika berada di Bogor, Anda wajib untuk mampir ke Kebun Raya Bogor. Masih menjadi salah satu wisata yang berdekatan dengan stasiun. Sehingga Anda tidak akan membutuhkan waktu yang lama untuk bisa sampai ke tempat satu ini.
Kebun Raya Bogor ini memiliki lokasi yang menjadi satu dengan Istana Bogor. Kebun satu ini juga dikenal dengan kebun botani dan merupakan salah satu kebun yang populer di daerah Jawa Barat. Untuk itu, Anda pun bisa sekaligus berlibur untuk melihat rusa yang sedang bermain dan berlarian di rumput hijau.
Selain itu, Anda juga bisa berpiknik di pinggir kolam sembari melihat air mancur yang apik. Tentu saja, destinasi tempat wisata satu ini menjadi rekomendasi bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu dengan keluarga ataupun sahabat. Ditambah lagi lokasinya yang sangat strategis sehingga akan lebih mudah untuk dijangkau.
Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.13, Paledang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
5. Taman Lapangan Sempur
Bagi Anda yang ingin berolahraga di Kota Bogor, maka Taman Lapangan Sempur akan menjadi salah satu lokasi yang bisa Anda tuju. Hal ini dikarenakan Anda bisa menemukan taman yang sangat apik dan asri. Ditambah lagi lokasinya yang sangat berdekatan dengan stasiun Bogor.
Sehingga, taman lapangan sempur dapat menjadi salah satu destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi ketika sedang berada di Bogor. Disini, Anda juga akan merasakan perpaduan dari tempat wisata sekaligus tempat untuk kuliner. Hal tersebut dikarenakan Anda akan bisa berjalan jalan bahkan berolahraga.
Kemudian, ketika telah lapar maka Anda pun bisa mampir sejenak ke deretan pedagang dan tempat makanan yang menyediakan berbagai jenis hidangan. Tak hanya itu saja, setiap bulannya di kawasan ini juga akan diadakan pemutaran film dari komunitas sineas yang ada di Bogor. Bagi Anda yang mengajak anak, maka kawasan ini juga memiliki area bermain yang cukup luas.
Lokasi: Lapangan Sempur dekat Lapangan Basket, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
6. Taman Ade Irma Suryani
Menikmati indah dan rimbunan pepohonan, tentu saja akan sangat mudah untuk Anda lakukan di Bogor. Ditambah lagi, lokasinya juga sangat dekat dengan stasiun. Sehingga, Anda pun tak perlu jauh untuk menuju ke destinasi satu ini. Taman Ade Irma Suryani atau yang lebih dikenal dengan Taman Topi ini menjadi destinasi wisata selanjutnya yang bisa Anda kunjungi.
Taman satu ini pun telah ada sejak tahun 1975 sehingga akan membawa kenangan bagi orang dewasa yang datang kesini. Ada berbagai kegiatan yang bisa Anda lakukan saat berada disini. Anda bisa bermain berbagai permainan, sebut saja seperti Komedi Putar, Boom Boom Car hingga Flying Fox.
Karena memiliki lokasi yang sangat dekat dengan Stasiun Bogor, maka Anda hanya perlu untuk datang dan berjalan kaki sejauh 180 meter saja. Anda bisa berjalan menuju ke pintu masuk terletak di seberang RS Bhayangkara Bogor. Jalur ini merupakan patokan agar Anda bisa lebih mudah untuk menemukannya.
Lokasi: Jl. Kapten Muslihat No.16, Paledang, RT.04/RW.06, Cibogor, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
7. Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia
Wisata yang berada di dekat stasiun Bogor kebanyakan terdiri dari museum. Sehingga Anda pun bisa mengunjungi salah satunya yakni Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia. Awalnya, destinasi wisata satu ini merupakan salah satu pusat penelitian dari Herbarium Bogoriense. Namun, dengan semakin banyak koleksi yang merupakan hasil dari penelitian, maka diubahlah menjadi museum.
Saat berada di dalam museum ini, Anda akan ditawarkan dengan berbagai macam edukasi. Salah satunya adalah Anda bisa mengetahui asal usul dari rekayasa genetik alam yang terjadi di Indonesia. Tidak hanya itu saja, Anda juga akan mengetahui bagaimana perkembangan dari kopi dan juga hasil alam Indonesia yang lain.
Hal lain yang membuatnya menarik adalah Anda bisa mengenal lebih jauh tentang hasil kekayaan alam yang ada di Indonesia. Untuk bisa sampai ke destinasi satu ini, maka Anda hanya perlu untuk berjalan saja. Dengan memiliki lokasi yang berseberangan dengan Kebun Raya Bogor, maka Anda bisa mengunjungi setelah puas memberi makan rusa.
Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda 22 – 24, Pusat Penelitian Biologi – LIPI, Paledang, Bogor Tengah, Paledang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
8. Taman Paranginan
Destinasi wisata lainnya yang bisa untuk Anda kunjungi di sekitar Stasiun Bogor adalah Taman Paranginan. Wisata satu ini akan menawarkan kesejukan dan suasana lingkungan masih asri. Tentu saja Taman Peranginan ini akan bisa menjadi salah satu rekomendasi tempat berlibur bersama keluarga maupun sahabat.
Dengan memiliki suasana yang nyaman dan juga tenang, akan membuat Anda bisa berlama lama di tempat satu ini. Bahkan Anda pun seakan akan tak sadar telah berada di tempat tersebut dalam waktu yang lama. Sebab, angin semilir dan sepoi sepoi yang ada di tempat satu ini akan membuat
Selain itu, di kawasan ini Anda juga akan disuguhkan dengan pemandangan bentang alam yang memukau. Ditambah lagi dengan rumah penduduk yang bisa Anda lihat dari kejauhan akan tampak berkelipan ketika malam hari tiba. Sehingga bagi Anda yang doyan mengunjungi berbagai jenis taman, maka ketika berada di Bogor jangan sampai melewatkan Taman Priangan.
Taman satu ini juga dibuka untuk umum setiap hari. Jangan khawatir apabila Anda sedang bokek. Pasalnya, wisata satu ini tidak akan memungut biaya sepeserpun. Sehingga, Anda pun akan bisa berwisata dengan nyaman. Anda hanya perlu untuk membawa bekal dari rumah dan menikmati indahnya suasana kota Bogor.
Lokasi: Jl. Jend. Sudirman, RT.01/RW.04, Sempur, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
9. Kuntum Farmfield
Selanjutnya, Anda bisa mencoba untuk mengunjungi Kuntum Farm Field. Memiliki lokasi yang tidak terlalu dekat dari Stasiun Bogor, namun apabila Anda memiliki banyak waktu tak ada salahnya untuk mengunjungi destinasi satu ini. Hal ini dikarenakan tempat wisata yang mengusung konsep edukasi ini sangat pas dikunjungi bersama si kecil saat akhir pekan.
Ada berbagai macam kegiatan yang bisa Anda lakukan ketika berada disini. Mulai dari menunggang kuda, memberi makan hewan hewan seperti kelinci, domba, hingga sapi. Selain itu, bagi Anda yang memiliki hobi memancing, maka tempat satu ini juga bisa untuk Anda singgahi. Dan Anda juga bisa bercocok tanam ketika berada disini.
Lokasi: Jl. Raya Tajur No.291, RT.01/RW.01, Sindangrasa, Kec. Bogor Timur, Kota Bogor.
10. Jembatan Merah
Tak lengkap rasanya jika berada di sekitar Stasiun Bogor namun tak menyempatkan diri untuk mampir ke Jembatan Merah. Saat berada di sepanjang jalan ini tentu saja Anda akan menemukan banyak sekali sajian kuliner. Baik yang merupakan makanan khas Bogor atau sekedar mengisi perut belaka.
Varian makanannya pun beragam. Sebab Anda bisa memilih makanan berat yang mengenyangkan atau hanya sekedar camilan. Disini, Anda akan bisa untuk menemukan dolang, soto mie, bakso, martabak ketan hitam, soto kuning, bubur dan juga banyak makanan lain yang bisa untuk Anda coba.
Sehingga, ketika Anda telah lelah berjalan jalan sebaiknya Anda mampir dan menyempatkan diri untuk mencicipi kuliner di lokasi satu ini. Tenang saja, harga yang ditawarkan pun sangatlah terjangkau. Dengan begitu, hal ini tidak akan membuat kantong Anda menjadi jebol. Oleh karena itu, sebelum pulang maka Anda bisa mengisi perut terlebih dahulu di kawasan satu ini.
Post a Comment for "10 Wisata Yang Paling Keren Dekat Stasiun Bogor"